seekor sapi perah


SEEKOR SAPI PERAH


Seorang pemuda yang mempunyai seekor sapi perah sebagai warisan dari orang tuanya. Membuat pemuda tersebut menjual hasil perahan sapinya kepada tetangga sekitar rumahnya atau berdagang keliling daerah tempat tinggal pemuda tersebut. Setiap hari pemuda tersebut menjual susu tersebut dan di masukan ke dalam botol plastik. Pemuda tersebut hanya bisa menjual 5 botol susu sapi setiap harinya. Dan setiap hari susu-susu pemuda tersebut dijual dengan cara berkeliling. Hasil penjualan susu tersebut sebagian ada yang di pakai untuk kebutuhan sehari-hari dan ada juga yang ditabung. Para tetangga pemuda tersebut menganggap pemuda tersebut tidak akan bisa bertahan hanya dengan menjual susu saja dan tak jarang juga susu yang dijual pemuda tersebut tidak habis. Para tetangganya menganggap pemuda tersebut tidak akan bertahan hanya dengan menjual susu sapi perahnya yang tidak terlalu banyak itu setiap harinya. Namun pemuda itu tetap melakukan pekerjaannya dengan tekun dan tidak terlalu mempedulikan pandangan para tetangganya.Setelah melakukan  itu selama bertahun-tahun akhirnya pemuda tersebut mempunyai peternakan sapi perah sendiri dan mempunyai 100 sapi perah. Dan mempunyai puluhan karyawan untuk usaha sapi perahnya. Susu perahannya pun tidak hanya di jual menjadi produk susu tapi juga dijadikan olahan keju. dan sekarang pemuda tersebut mempuyai beberapa cabang perternakan susu sapi perahnya sendiri. Sekarang pemuda tersebut sudah mencapai kesuksesannya dan bisa membuktikan kepada para tetangganya dahulu bahwa pemuda tersebut bisa bertahan dengan satu ekor sapi perah.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bussines Model Canvas